Pencanangan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Di Desa Kumbang - News - BPS-Statistics Indonesia Lombok Timur Regency

Development of Zone of Integrity (ZI) towards a Corruption Free Zone (WBK) and Clean Bureaucracy Area Serving (WBBM) BPS Lombok Timur Regency

Pencanangan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Di Desa Kumbang

Pencanangan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Di Desa Kumbang

August 21, 2024 | Other Activities


Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) adalah Program percepatan dari Badan Pusat Statistik dalam lingkup wilayah Desa/Kelurahan/Nagari/Wilayah setingkatnya untuk meningkatkan kompetensi aparatur Desa dalam mengelola dan memanfaatkan data Desa sehingga Perencanaan Pembangunan Desa menjadi lebih tepat sasaran.

Penunjukkan Desa Cantik ini diawali dari koordinasi antara BPS kabupaten dengan Dinas PMD Kabupaten dan Diskominfo Kabupaten Lombok Timur. Dari koordinasi tersebut terpilihlah Desa Kumbang sebagai Calon Desa Cantik Tahun 2024 Kabupaten Lombok Timur.  Pada hari Rabu tanggal 21 Agustus 2024 Desa Kumbang Kecamatan Masbagik secara resmi telah dicanangkan oleh Penjabat Bupati Lombok Timur, Bapak Drs.H.M. Juaini Taofik.MA.P sebagai Desa Cinta Statistik (Desa CANTIK) Tahun 2024 Kabupaten Lombok Timur. Dalam sambutannya beliau memberikan arahan mengenai pentingnya ketersediaan data di lingkungan pemerintah yang berjenjang, dari tingkat desa, kecamatan, sampai dengan tingkat kabupaten. Data merupakan komponen utama yang berpengaruh dalam pengambilan keputusan di suatu wilayah.  Desa Cinta Statistik adalah filosofi yang menekankan pentingnya desa sebagai penyedia data statistik yang akurat dan dapat dipercaya. Desa bukan hanya sekedar tempat tinggal penduduk, tetapi juga menjadi sumber data yang sangat berharga dalam perencanaan pembangunan. Juaini juga menambahkan dan berharap bahwa ada satu desa dalam satu kecamatan yang menjadi Desa Cantik kedepannya.

Program Desa Cantik secara umum bertujuan untuk:

  1. Meningkatkan literasi, kesadaran dan peran aktif perangkat desa/kelurahan dan masyarakat dalam penyelenggaraan kegiatan statistik;
  2. Standardisasi pengelolaan data statistik untuk menjaga kualitas dan keterbandingan indikator statistik;
  3. Optimalisasi penggunaan dan pemanfaatan data statistik sehingga program pembangunan di desa tepat sasaran.

Dalam kesempatan ini hadir Juga Pj Setda Kabupaten Lombok Timur H. Hasni, SE. M.Ak, Kepala BPS Kabupaten Lombok Timur Ir. Muhadi, Kepala BPS Provinsi Nusa Tenggara Barat Drs. Wahyudin. MM, Kepala DPMD Kabuaten Lombok Timur Drs. Salmun Rahman, MM, Kepala Bapeda Kabupaten Lombok Timur, H.M. Zaidar Rohman, S.STP. MH, Kadis Kominfo Kabupaten Lombok Timur Drs. H. Fauzan, M.Pd Selain dari pejabat tinggi Pemda Lombok Timur turut hadir juga Kepala BPS Lombok Tengah, Tim Pembina Desa Cantik BPS Kabupaten Lombok Timur, Camat Masbagik, Kepala Desa Kumbang dan Jajarannya, BPD, LPM, Bhabinkamtibmas, Babinsa Desa, Toga, Toma, Kader dan perwakilan dari Pemuda dan Mahasiswa-mahasiswi KKN yang ada di Desa Kumbang.

Penjabat Bupati juga mengajak seluruh pihak untuk bekerja sama dalam mewujudkan desa cinta statistik di semua wilayah Kabupaten Lombok Timur khususnya Desa Kumbang. Desa Kumbang dijadikan percontohan untuk desa lainnya agar dapat bersama-sama merubah wajah desa menjadi lebih maju dan sejahtera, dengan memanfaatkan data statistik yang akurat dan dapat dipercaya.

Harapan dari Program pembinaan DESA CANTIK ini adalah:

  • Kapabilitas statistik desa meningkat
  • Data statistik yang dikelola desa semakin berkualitas
  • Desa dapat mengambil keputusan berdasar data. Data statistik digunakan sebagai informasi utama dalam pembangunan desa.
  • Pembangunan desa menjadi lebih tepat sasaran

 

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Lombok Timur (Statistics Of Lombok Timur Regency) Jl. TGH. Zainuddin Abdul Majid No. 70 Selong NTB

Telp (0376) 22161

Faks (0376) 22162

Mailbox : bps5203@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia